Pentingnya Pendidikan Karakter Bagi Generasi Muda
Sebagaimana kita ketahui bahwasanya
pendidikan karakter sangat penting bagi rakyat Indonesia terutama pada kaum
pelajar atau generasi muda karena merekalah yang akan menggantikan generasi tua
sekarang untuk memimpin dan meneruskan cita-cita para pendahulu kita dalam
memajukan negara kesatuan republik Indonesia dan menjadikan Indonesia sebagai
negara super power menggantikan Amerika. Cita-cita tersebut tidak mungkin dapat
diwujudkan jikalau para generasi muda tidak memiliki karakter yang baik dan
hanya mengandalkan kemampuan intelektual saja, dan kemampuan intelektual mereka
akan menjadi boomerang bagi bangsa Indonesia jika tidak dihiasi dengan karakter
yang mulia. Seperti yang kita lihat kepada para pemimpin kita yang duduk di DPR
atau MPR, mereka dengan seenaknya mengambil uang rakyat dan mengggunakanya
untuk kepentingan mereka sendiri tanpa memikirkan penderitaan rakyat Indonesia.
Kenapa hal itu bisa terjadi? Itu karena para pemimpin kita tidak memiliki
karakter yang baik dan hanya mengandalkan kemampuan Intelektual saja hingga
pada akhirnya mereka harus berakhir di terali besi seperti Nazarudin, Nunun
Nurbaeti, dan masih banyak para koruptor lain yang belum tercium kebusukanya
oleh KPK, dan ingatlah bahwa Indonesia merupakan negara terkorup di dunia. Ini
menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh para generasi muda untuk
memperbaiki citra Indonesia di dunia internasional.
Beberapa tahun belakangan ini kita selalu mendengar bahwa banyak kaum pelajar atau generasi muda selalu terlibat pada hal-hal negative seperti narkoba, sex bebas, tawuran dll. Mengapa hal itu bisa terjadi?.Hal seperti itu bisa terjadi karena para generasi muda sekarang tidak memiliki karakter yang baik dan kita tidak bisa selalu menyalahkan generasi muda, pastinya ada faktor yang mendorong mereka untuk melakukan hal-hal yang tidak terpuji tersebut baik faktor internal maupun faktor eksternal seperti kurangnya perhatian orang tua terhadap anak mereka dan lebih mementingkan pekerjaan ketimbang mendidik karakter buah hati mereka dan juga kurangnya perhatian para guru dalam membimbing murid-murid mereka dan hanya memikirkan kenaikan gaji saja.
Sebelum pemerintah mencanangkan pendidikan karakter bagi kaum pelajar atau generasi muda Indonesia, pondok pesantren bukan hanya telah mencanangkanya, akan tetapi telah memperaktikanya kepada para santrinya selama enam tahun lamanya untuk mencetak alumni yang berakhlaqul karimah dan cerdas secara intelektual, emosional maupun spiritual. Buktinya kita bisa membedakan mana alumni cetakan pesantren dan mana alumni cetakan non pesantren dari segi akhlak atau karakternya. Kiai saya pernah mengatakan bahwa sangat mudah membuat santri pintar tetapi tidak mudah untuk membuat santri berakhlak dan itupun belum tentu berhasil.
Bangsa Indonesia tidak hanya membutuhkan generasi yang pintar dan cerdas secara intelektual, tetapi bangsa ini juga membutuhkan generasi yang memiliki karakter yang baik dan sebagai kaca perbandinganya kita bisa melihat system pendidikan pesantren yang telah memperaktekan pendidikan karakter semenjak awal didirikan ketimbang pemerintah yang baru mencanangkanya dan belum terbukti hasilnya di lapangan..
Beberapa tahun belakangan ini kita selalu mendengar bahwa banyak kaum pelajar atau generasi muda selalu terlibat pada hal-hal negative seperti narkoba, sex bebas, tawuran dll. Mengapa hal itu bisa terjadi?.Hal seperti itu bisa terjadi karena para generasi muda sekarang tidak memiliki karakter yang baik dan kita tidak bisa selalu menyalahkan generasi muda, pastinya ada faktor yang mendorong mereka untuk melakukan hal-hal yang tidak terpuji tersebut baik faktor internal maupun faktor eksternal seperti kurangnya perhatian orang tua terhadap anak mereka dan lebih mementingkan pekerjaan ketimbang mendidik karakter buah hati mereka dan juga kurangnya perhatian para guru dalam membimbing murid-murid mereka dan hanya memikirkan kenaikan gaji saja.
Sebelum pemerintah mencanangkan pendidikan karakter bagi kaum pelajar atau generasi muda Indonesia, pondok pesantren bukan hanya telah mencanangkanya, akan tetapi telah memperaktikanya kepada para santrinya selama enam tahun lamanya untuk mencetak alumni yang berakhlaqul karimah dan cerdas secara intelektual, emosional maupun spiritual. Buktinya kita bisa membedakan mana alumni cetakan pesantren dan mana alumni cetakan non pesantren dari segi akhlak atau karakternya. Kiai saya pernah mengatakan bahwa sangat mudah membuat santri pintar tetapi tidak mudah untuk membuat santri berakhlak dan itupun belum tentu berhasil.
Bangsa Indonesia tidak hanya membutuhkan generasi yang pintar dan cerdas secara intelektual, tetapi bangsa ini juga membutuhkan generasi yang memiliki karakter yang baik dan sebagai kaca perbandinganya kita bisa melihat system pendidikan pesantren yang telah memperaktekan pendidikan karakter semenjak awal didirikan ketimbang pemerintah yang baru mencanangkanya dan belum terbukti hasilnya di lapangan..
Diambil dari : http://bintanghatiku1.blogspot.com/
Gambar diambil dari https://www.google.co.id/search?q=pentingnya+karakter
No Comment to " Pentingnya Pendidikan Karakter Bagi Generasi Muda "